Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman mengatakan, tidak ada rekayasa lalu lintas pada Jumat (8/9) esok. Hal itu karena kegiatan KTT ke-43 ASEAN di Jakarta sudah usai pada Kamis (7/9) ini.
“Iya sudah selesai, tidak ada rekayasa. Nanti kami tinggal mengantar kepulangan mereka dari akomodasi ke bandara saja, ” kata Latif saat dikonfirmasi, Kamis (7/9) dikutip dari Antara.
Latif menjelaskan lalu lintas di Jakarta akan kembali normal. Meski begitu tetap akan ada pengaturan khusus.
“Normal kembali. Tapi ada pengaturan-pengaturan nanti tinggal prioritas tamu (delegasi) yang akan ke bandara saja, ” ucap ia.
Latif menambahkan sejumlah delegasi ada yang telah kembali ke negara asalnya pada hari ini dan ada juga yang esok hari.
Indonesia menyerahkan tongkat estafet Keketuaan ASEAN kepada Laos setelah Jakarta resmi menyelesaikan Konferensi Tingkat Tinggi ke-43 Perhimpunan Bangsa-Bangsa (KTT ASEAN) 2023 dan KTT lainnya di Jakarta, Kamis.
Serah terima keketuaan dilakukan Presiden Joko Widodo kepada Perdana Menteri Laos Sonexay Siphandone dalam upacara penutupan KTT ASEAN 2023.
Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa KTT ASEAN 2023 yang digelar selama tiga hari itu menghasilkan 90 dokumen dan sejumlah kesepakatan konkret dengan negara mitra.
Presiden pun menyebut peserta KTT ASEAN 2023 juga menunjukkan optimisme dan energi yang positif selama kegiatan yang berlangsung selama tiga hari itu.
“Ini menguatkan harapan dan semangat untuk terus melanjutkan perjuangan, mewujudkan kawasan yang damai, stabil, dan sejahtera,” ujar Presiden Joko Widodo.
Indonesia didapuk memegang Keketuaan ASEAN kelima kalinya pada tahun ini. Tema besarnya “ASEAN Matters: Epicentrum of Growth”. Dengan ini, Indonesia ingin menjadikan ASEAN tetap penting dan relevan bagi masyarakat Asia Tenggara dan dunia. Peran sentral tersebut hendak dijalankan dalam wujud motor perdamaian dan kesejahteraan kawasan.
Cari tahu fakta dan data yang akurat seputar KTT ASEAN 2023 di “LIVE REPORT ON THE SPOT” Katadata dari Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, 9-11 Mei 2023.
Simak selengkapnya di https://katadata.co.id/asean-summit-2023
#KatadataASEANSummit2023 #KalauBicaraPakaiData