JAKARTA, selebritis.id – Tanpa disadari, senja di langit Jakarta terlihat indah beberapa hari ini. Pemandangan jingga membuat beberapa warga berswafoto sambil menikmati suasana sore hari.
Tak ayal, momentum sore yang indah ini dibagikan oleh netizen di media sosial. Lalu, mengapa ini terjadi? Bukankah Indonesia masih musim hujan sekarang?
Kepala Sub Bidang Prakiraan Cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Ida Pramuwardani menjelaskan, hal itu bisa terjadi karena adanya partikel mikro di udara yang tampak cukup besar. Partikel-partikel mikro ini menyebabkan sinar matahari tersebar lebih banyak daripada komponen biru.
“Dan hanya menyisakan komponen merah saat cahaya mencapai atmosfer di atas pengamat,” kata Ida saat dihubungi MNC Portal, Jumat (13/1/2023).
Fenomena ini, kata Ida, sering disebut dengan fenomena Hamburan Rayleigh, yaitu hamburan cahaya secara elastis oleh partikel mikro/nano di udara yang ukurannya lebih kecil dari panjang gelombang cahaya tampak. Beberapa waktu lalu, terdapat kepadatan partikel mikro/nano di udara yang cukup besar hingga lebih padat dari partikel di udara biasa.
“Karena lebih rapat, sinar matahari yang melewatinya akan tersebar terutama pada panjang gelombang pendek (spektrum biru) hingga medium (spektrum hijau),” ujarnya.
Editor : Leonardus Selwyn Kangsaputra
Ikuti Berita Selebriti di Berita Google